KPP Pratama Makassar Barat bekerjasama dengan Bank BRI mengadakan kegiatan Business Development Services (Jasa Pengembangan Usaha) melalui Seminar Kewirausahaaan dengan tema “Strategi meningkatkan Profit UKM menuju Local Champion” di Aula KPP Pratama Makassar Barat (Kamis, 07/12). Acara tersebut dihadiri 100 pelaku usaha terdiri dari pelaku UKM di bawah naungan Inkubator Usaha Scad Global, Mahasiswa Unismuh, serta Rumah Kreatif perkumpulan pengusaha binaan Bank BRI.
Wiwin Nurbiyati selaku Kepala Seksi Ekstensifikasi dan Penyuluhan dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan Business Development Services ini adalah salah satu program unggulan DJP untuk ikut berkontribusi dan memberikan dukungan dalam pembinaan terhadap wajib pajak Usaha Kecil dan Menengah (UKM) dalam rangka mendorong perkembangan usaha para pelaku UKM.
Dengan terselenggaranya acara seperti ini, Wiwin berharap dapat menjembatani pihak Bank, dalam hal ini BRI dengan Pelaku UKM baik dalam hal modal usaha melalui KUR (Kredit Usaha Rakyat) serta Ilmu pemasaran produk produk UKM agar usahanya dapat berkembang pesat sehingga memberi bekal kepada para pelaku usaha, baik yang telah terdaftar sebagai wajib pajak (WP) maupun belum agar dapat mengembangkan lagi usahanya. Dengan berkembangnya usaha wajib pajak, maka diharapkan sumbangsih pengusaha tersebut kepada negara melalui pajak dapat meningkat pula.
Acara inti diisi oleh Harianto Albarr yg merupakan Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Perguruan Tinggi (PT) dan merupakan pendiri (founder) Rumah Kreatif yang memberikan berbagai tips dan strategi dalam memasarkan sebuah produk. Tak lupa, acara ini dilengkapi pula oleh penawaran fasilitas Kredit Usaha Rakyat (KUR) yang dapat dimanfaatkan oleh para peserta Seminar dan disampaikan oleh Manager BRI Cabang Sulawesi Selatan Syarif Saleh.
Antusiasme peserta tampak dari banyaknya pertanyaan yang diajukan oleh peserta yang belum puas dengan penjelasan pemateri sekaligus meminta solusi terhadap berbagai permasalahan bisnis yang mereka hadapi di lapangan. Salah seorang peserta mengakui pembinaan dan pertemuan antar pelaku usaha seperti ini selain dapat menambah wawasan akan dunia wirausaha juga dapat memperluas jaringan karena sebagai pelaku usaha, tidak mungkin dapat berjalan sendiri. Jika pelaku usaha mempunyai banyak relasi, akan mempermudah dan mempercepat usahanya agar dapat berkembang. (rai/*)